c9fb2a9e812153a139353118104ca03a.jpg  

Pimpin Upacara Bendera, Kapendam V/Brawijaya Tekankan Pentingnya Rasa Cinta Tanah Air

Senin, 27 Juni 2022 15:01:09 - Oleh : admin - Dibaca : 71 kali

Pimpin Upacara Bendera, Kapendam V/Brawijaya Tekankan Pentingnya Rasa Cinta Tanah Air

Kepala Penerangan Kodam V/Brawijaya Kol Arm Kusdi Yuli Suhandra bertindak sebagai inspektur upacara dalam kegiatan upacara bendera bertempat di Lapangan Ahmad Yani Jalan Raden Wijaya No.1 Surabaya.

Dalam kegiatan upacara bendera yang digelar pada minggu keempat bulan Juni 2022 tersebut diikuti personil Militer dan ASN, Pendam V/Brw, Denmadam V/Brw, Jasdam V/Brw, Infolahtadam V/Brw serta Kompi Pengwal Denamadam V/Brw.

Dalam amanatnya, Kolonel Arm Kusdi Yuli Suhandra menekankan pentingnya meningkatkan rasa cinta tanah air dan bangsa Negara Kesatuan Republik Indonesia. Terlebih kepada jasa para pahlawan.

"Upacara bendera ini bagian dari bentuk penghormatan kita dalam mengenang jasa para pahlawan," tegas Kolonel Arm Kusdi Yuli Suhandra, Senin, (27/6/2022).

Pada kesempatan tersebut, Kapendam V/Brawijaya mengingatkan kepada para prajurit untuk terus meningkatkan kemampuan (skill) dimasing-masing bidang satuan. Sehingga para prajurit mampu menyelesaikan berbagai tugas yang diberikan bangsa dan negara.

 

Smiley face
 
"Tunaikan Sumpah dan tugas kewajiban sebagai prajurit Negara Republik Indonesia, yang sanggup menjamin keamanan dan keselamatan nusa dan bangsanya"    
Panglima Besar Jenderal Sudirman
Pengumuman
Siaran Pers
Amanat
Berita Media
Selasa, 20 Desember 2022
Presiden Jokowi Lantik Yudo Margono sebagai Panglima TNI
Jum`at, 2 Desember 2022
Panglima TNI Bersama KSAL Lepas Satgas MTF TNI Konga 28 N ke Lebanon
Jum`at, 25 November 2022
Sambangi Cianjur, Panglima TNI Evaluasi Kekuatan Pasukan di Lokasi Gempa
Jum`at, 25 November 2022
Panglima TNI Tinjau Lokasi Gempa Cianjur Kirim Bantuan dan Bawa 8 Ribu Paket Makanan
Selasa, 8 November 2022
Panglima TNI cek alutsista pengamanan KTT G20




Smiley face