c9fb2a9e812153a139353118104ca03a.jpg  

Ranpur Yonranratfib 2 Marinir TNI AL Support Uji Jelajah Ransus Opleger

Rabu, 28 Desember 2022 08:27:13 - Oleh : admin - Dibaca : 482 kali

Ranpur Yonranratfib 2 Marinir TNI AL Support Uji Jelajah Ransus Opleger

Support Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) dalam rangkaian uji kemampuan jelajah kendaraan khusus (Ransus) Korps Marinir TNI AL, dengan melibatkan kendaraan tempur LVT-7 A1 dan BTR 50 P(M) sebagai beban angkut dalam kegiatan mobilitas menyusuri jalan di area Surabaya, Malang dan sekitarnya, Selasa (27/12/2022).

Kehadiran Ransus opleger jenis Iveco Trakker di jajaran Korps Marinir nantinya dipergunakan untuk mobilitas perpindahan tempat kendaraan tempur dari unsur Kavaleri Korps Marinir ini, akan diuji kemampuannya dalam uji tarik maksimal pengait Ranpur, uji Rampa, pengereman uji hand rem, uji RPM normal, RPM jelajah, dan RPM maksimal serta uji lainnya sebagai syarat ketentuan dalam memastikan kelaikan Ransus saat beroperasi.

Sebelumnya Komandan Yonranratfib 2 Mar Letkol Mar Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada prajurit yang tergabung dalam uji jelajah agar mendukung sepenuhnya kegiatan tersebut sebagai upaya dalam memenuhi kebutuhan Alutsista Korps Marinir TNI AL, yang tentunya dapat menambah semangat dan moril prajurit di medan penugasan dalam hal kelengkapan materiil tempur pasukan nantinya.

 

 

Smiley face
 
"Tunaikan Sumpah dan tugas kewajiban sebagai prajurit Negara Republik Indonesia, yang sanggup menjamin keamanan dan keselamatan nusa dan bangsanya"    
Panglima Besar Jenderal Sudirman
Pengumuman
Siaran Pers
Amanat
Berita Media
Selasa, 20 Desember 2022
Presiden Jokowi Lantik Yudo Margono sebagai Panglima TNI
Jum`at, 2 Desember 2022
Panglima TNI Bersama KSAL Lepas Satgas MTF TNI Konga 28 N ke Lebanon
Jum`at, 25 November 2022
Sambangi Cianjur, Panglima TNI Evaluasi Kekuatan Pasukan di Lokasi Gempa
Jum`at, 25 November 2022
Panglima TNI Tinjau Lokasi Gempa Cianjur Kirim Bantuan dan Bawa 8 Ribu Paket Makanan
Selasa, 8 November 2022
Panglima TNI cek alutsista pengamanan KTT G20




Smiley face