c9fb2a9e812153a139353118104ca03a.jpg  

Danpasmar 1 Hadiri Memorandum Serah Terima Jabatan Kepala Staf TNI Angkatan Laut

Kamis, 29 Desember 2022 11:24:42 - Oleh : admin - Dibaca : 355 kali

Danpasmar 1 Hadiri Memorandum Serah Terima Jabatan Kepala Staf TNI Angkatan Laut

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Staf TNI Angakatan Laut (Kasal) yang akan dilaksanakan pada hari Kamis (29/12/2022), hari ini dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan Kasal dari Pejabat Lama Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. kepada Pejabat Baru Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. bertempat di Auditorium Detasemen Markas (Denma) Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur. Rabu (28/12/2022).

Acara diawali dengan pembacaan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 100 TNI Tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan KSAL oleh Sekretaris Militer Presiden Laksamana Muda TNI Hersan. Melalui keppres yang ditetapkan 28 Desember 2022 itu, Jokowi dengan hormat memberhentikan Yudo dari posisi KSAL dan mengangkat Ali sebagai KSAL.

Pembacaan memorandum tersebut diawali dengan paparan oleh Pejabat Lama dengan tujuan memberikan gambaran situasi serta bahan masukan kepada Penjabat Baru Kasal, sehingga pejabat yang baru dapat mengambil langkah-langkah kebijakan dan sebagai pertanggung jawaban pejabat lama tentang pelaksanaan tugas dan tanggung-jawab selama masa jabatanya, kemudian dilanjutkan dengan penandatangan naskah oleh Pejabat Lama dan Pejabat Baru.

Ada pun Pejabat Lama selanjutnya menempati jabatan baru sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut, sedangkan Pejabat Baru sebelumnya menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) 1.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Kepala Staf TNI Angkatan laut( Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M.  Pejabat Utama(PJU) Mabesal, Para Pangkotama wilayah Jakarta.

 

 

Smiley face
 
"Tunaikan Sumpah dan tugas kewajiban sebagai prajurit Negara Republik Indonesia, yang sanggup menjamin keamanan dan keselamatan nusa dan bangsanya"    
Panglima Besar Jenderal Sudirman
Pengumuman
Siaran Pers
Amanat
Berita Media
Selasa, 20 Desember 2022
Presiden Jokowi Lantik Yudo Margono sebagai Panglima TNI
Jum`at, 2 Desember 2022
Panglima TNI Bersama KSAL Lepas Satgas MTF TNI Konga 28 N ke Lebanon
Jum`at, 25 November 2022
Sambangi Cianjur, Panglima TNI Evaluasi Kekuatan Pasukan di Lokasi Gempa
Jum`at, 25 November 2022
Panglima TNI Tinjau Lokasi Gempa Cianjur Kirim Bantuan dan Bawa 8 Ribu Paket Makanan
Selasa, 8 November 2022
Panglima TNI cek alutsista pengamanan KTT G20




Smiley face