c9fb2a9e812153a139353118104ca03a.jpg  

Ekonomi Papua Bangkit, Andil Prajurit Kostrad Borong Hasil Bumi

Kamis, 12 Januari 2023 11:18:47 - Oleh : admin - Dibaca : 361 kali

Ekonomi Papua Bangkit, Andil Prajurit Kostrad Borong Hasil Bumi

Dalam rangka membantu perekonomian masyarakat Puncak, Satgas Satuan Organik Yonif R 303/SSM membeli hasil bumi di Pasar Rakyat, bertempat di Distrik Sinak, Kabupaten Ilaga Utara, Papua. beberapa waktu lalu.

 Mayoritas masyarakat Distrik Sinak berjualan hasil bumi dari tanaman lokal, seperti pisang, keladi, buah markisa, jeruk dan sayur-sayuran. Hasil dari penjualan tersebut digunakan mama-mama untuk kebutuhan hidup sehari-hari, sehingga mama-mama di pasar tersebut sangat senang dan terbantu.

 Seperti diungkapkan oleh Lettu Inf Dian Pratomo, Danpos Satgas Satuan Organik Yonif R 303/SSM dari Pos Sinak Bandara, bahwa membeli berbagai macam hasil bumi, seperti sayur-sayuran serta buah-buahan yang akan diolah ataupun dimasak di dapur Pos Sinak Bandara

 "Pembelian hasil bumi masyarakat yang dilaksanakan oleh perosnel pos dapat mengurangi dampak minimnya pendapatan serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Distrik Sinak," jelasnya.

 "Kami berharap dengan membeli hasil bumi ini dapat membantu masyarakat, khususnya dalam meningkatkan taraf perekonomian masyarakat sekitar pos kami," tambahnya.

 

Di tempat yang sama, Mama Alom (40) Salah satu masyarakat penjual Sayuran Dipasar, mengucapkan terima kasih kepada personel Pos Sinak Bandara, karena hasil bumi mereka habis terjual oleh personel Pos Sinak Bandara.

 

 

Smiley face
 
"Tunaikan Sumpah dan tugas kewajiban sebagai prajurit Negara Republik Indonesia, yang sanggup menjamin keamanan dan keselamatan nusa dan bangsanya"    
Panglima Besar Jenderal Sudirman
Pengumuman
Siaran Pers
Amanat
Berita Media
Selasa, 20 Desember 2022
Presiden Jokowi Lantik Yudo Margono sebagai Panglima TNI
Jum`at, 2 Desember 2022
Panglima TNI Bersama KSAL Lepas Satgas MTF TNI Konga 28 N ke Lebanon
Jum`at, 25 November 2022
Sambangi Cianjur, Panglima TNI Evaluasi Kekuatan Pasukan di Lokasi Gempa
Jum`at, 25 November 2022
Panglima TNI Tinjau Lokasi Gempa Cianjur Kirim Bantuan dan Bawa 8 Ribu Paket Makanan
Selasa, 8 November 2022
Panglima TNI cek alutsista pengamanan KTT G20




Smiley face